Senin, 27 Oktober 2008

Desain rumah gratis: rumah kecil dengan bahan batako

Boleh kiranya saya minta tolong dibuatkan denah dan tampak rumah yang bagus dengan harga murah? Setelah melihat dana, sepertinya saya mampunya membuat dinding batako mungkin depan plester dan atap rencana pakai asbes. Rencana saya mau buat kolam lele disamping kiri, kamar 2 dan satu kamar mandi, ruang tamu kecil dan dapur.




______________________
Name: Bagus W
Alamat: Purwokerto
Pekerjaan: PNS
Pertanyaan/ keinginan: Selamat siang pak Probo.
Saya punya lahan tapi bentuknya agak aneh (jajaran genjang) sehingga kami kesulitan membuat denahnya.

Boleh kiranya saya minta tolong dibuatkan denah dan tampak rumah yang bagus dengan harga murah? Setelah melihat dana, sepertinya saya mampunya membuat dinding batako mungkin depan plester dan atap rencana pakai asbes. Rencana saya mau buat kolam lele disamping kiri, kamar 2 dan satu kamar mandi, ruang tamu kecil dan dapur.

Bersama ini saya sertakan juga bentuk lahan saya agar jelas u/ bapak. Terimakasih atas perhatian pak Probo.

Salam

Bagus W.


Jawaban:


Yth pak Bagus,
Terimakasih atas pertanyaannya dan selamat atas rencana pembangunan rumahnya. Bentuk lahan bapak memang tidak biasa tapi sisi kanan kiri masih lurus sehingga denahnya masih bisa mengikuti dua sisi ini. Desain ini memuat permintaan bapak untuk rumah dengan bentuk sederhana. Bagian depan bisa menggunakan tembok untuk sebagian dindingnya.

Untuk atap, saya kurang merekomendasikan untuk menggunakan atap asbes karena faktor bahan yang dapat memicu kangker (asbes termasuk bahan material karsinogen). Bila menggunakan bahan ini saya sangat menyarankan untuk menggunakan plafon, atau mengganti bahan atap dengan genteng atau bahan lainnya. 

Tentang kolam ikan di samping rumah, karena sisa lahan hanya di belakang rumah, saya sarankan pak Bagus untuk membuat kolam di bagian belakang rumah. Demikian, semoga bermanfaat.

Probo Hindarto
_________________________________________

Pertanyaan dan Jawaban ini sudah dimuat di berbagai koran di Indonesia yang terhubung dengan PERSDA: sebuah grup Kompas Gramedia. Desain ini dibuat dengan teknologi dan desain sederhana. Bila Anda tertarik, bisa berkonsultasi dengan astudio untuk meningkatkan desain ini. 



Konsultasi ini dimuat di:



Jawa: Tribun Jabar
Sumatera: Sriwijaya post, Palembang
Riau: Tribun Pekanbaru
Batam: Tribun Batam
Kalimantan: Bajarmasin Post di Kalsel
Tribun Kaltim
Tribun pontianak, di kalbar
Sulawesi:Tribun Timur di Makassar.


Serambi indonsia di di Banda aceh dan Pos Kupang di NTT


________________________________________________
by Probo Hindarto
© Copyright 2008 astudio Indonesia. All rights reserved.

2 komentar:

  1. Alhamdulillah, rumah pertama kami di Graha Harapan Regency daerah Bekasi type 36/72 sudah kami beli. Hingga tahapan renovasi kami masih kebingungan untuk mendesain rumah dengan luas tanah yang minim. Apakah kamar mandi kami harus dibobol(demi mendapatkan ruang tamu dengan kesan yang luas tapi dapur sempit dekat kamar mandi)atau dibiarkan seperti semula (dengan kamar mandi ditengah dan dapur luas namun ruang tamu menjadi kecil)

    Mohon ide dan mohon beikan desainnya pak..
    Terimakasih..

    BalasHapus
  2. Sebenarnya ini adalah tentang pilihan desain saja. Keduanya tentu memiliki konsekuensi, bila membobol kamar mandi, ada biaya tambahannya.

    Sebenarnya itu semua tergantung pada keputusan, kira2 bila kamar mandi tetap disitu, kemungkinan akan mengganggu aktivitas disekitarnya atau tidak? Barangkali, bila direncanakan rumah akan ditingkat atau semacam itu, apakah akan mengganggu?

    Biasanya, kamar mandi dekat ruang tamu, akan terdengar suara aktivitas didalamnya, misalnya bila ada orang mandi, atau mungkin suara closet. Hal ini bisa menjadi pertimbangan :)

    BalasHapus

Silahkan isi komentar Anda.
Sekarang, Anda juga bisa komentar melalui account facebook Anda (di boks komentar atas)

SILAHKAN CHATTING DENGAN ASISTEN ROBOT:

Maaf asisten masih dalam tahap pengembangan. Jadi tidak semua pertanyaan bisa dijawab. (ini merupakan chatbot)