Kegunaan pondasi sebagai struktur di bawah permukaan tanah berperan penting dalam menopang suatu bangunan agar meneruskan gaya dan segala arah ke tanah. Pondasi menjaga kestabilan bangunan terhadap berat bangunan itu sendiri dan gaya luar seperti angin, gempa, dan lain-lain. Pondasi juga memperkuat bangunan dari kerusakan merata karena penurunan tanah setempat dibawah pondasi lainnya.
Halaman ini memuat proses pembangunan salah satu rumah tinggal yang pernah kami kerjakan di astudio dan didokumentasikan dengan cukup lengkap untuk pengetahuan Anda.
Pondasi merupakan tumpuan dari keseluruhan berat bangunan beserta isinya, dimana keseluruhan beban ini akan disalurkan ke tanah di bawahnya. Jika tanah dan pondasinya kuat menahan semua beban bangunan, bangunan akan aman. Jika tidak kuat, maka pondasi dan dinding bisa patah.
Jenis pondasi dalam gambar ini adalah jenis pondasi batu kali yang biasa dipakai sebagai konstruksi pondasi untuk dinding bata. Dibawah ini adalah gambar detail potongan pondasi. Pada kenyataanya, pondasi berbentuk lajur dan menopang dinding maupun kolom.


Gambar: potongan pondasi batu kali tepi (kiri), dan potongan pondasi batu kali dinding tengah (kanan)

direksi keet; ruangan kecil tempat menyimpan alat-alat dan memampang gambar kerja di site pembangunan.
proses mengukur pondasi
proses pondasi yang dilanjutkan dengan persiapan bekisting kolom
gambar foto detail pembangunan pondasi
Gambar pembuatan sloof diatas pondasi
________________________________________________
by Probo Hindarto
© Copyright 2009 astudio Indonesia. All rights reserved.
wah lengkap dengan photonya, makasih buat ngawasi tukang klo nanti bikin pondasi sendiri :-)
BalasHapusbagus man! usalannya komplet ama fotonya. Bisa tak jadiin referensi saat bangun rumah nanti. Pondasi kan juga macam-macam.....
BalasHapusmohon info untuk memperbaiki struktur bangunan yang sudah ada agar menjadi bangunan tahan gempa... mengingat masih banyak rumah lama yang tidak didesain utuk tahan gempa, sementara aktivitas bumu yang berakibat gempa tektonik/vulkanik di Indonesia mungkin akan semakin meningkat... terima kasih.
BalasHapuswah dah lama gak di update ya blognya?
BalasHapusperhitungan kekuatan pondasinya ada ga pak ?
terimakasih infonya..
BalasHapussaya baca buat tambah referensi ya..
trim's
@nstone_Architecture Design & Bisnis Info
http://www.anstone.wordpress.com
wah sangat bermanfaat sekali ini posting pa. Kebetulan baru belajar pondasi daya dukung tanah pondasi dangkal
BalasHapuswaduh pas sekali baru belajar pondasi dalam
BalasHapuspondasi untuk rumah 3 lanatai bagaimana pak
BalasHapuslokasi cikupa tangreng?
terima kasih
Ada estimasi biayanya ga?
BalasHapusMohon infonya untuk format RAB.... waktu itu saya pernah lihat yang tabel2 itu,kok sekarang gak ada ya??? tq
BalasHapusmakasih infonya..
BalasHapusrekan astudioarchitect.com..
BalasHapusmaaf mau tanya, kalau untuk proyek rumah sederhana sperti contoh diatas apakah sebelumnya dilakukan soil test trlebih dahulu atau tidak?
thanks